Jelang Pemilu 2024, Warga Padati Disdukcapil Jeneponto Didominasi Urus KTP-el

    Jelang Pemilu 2024, Warga Padati Disdukcapil Jeneponto Didominasi Urus KTP-el
    Menjelang Pemilihan umum (Pemilu) 2024, warga memadati kantor Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan (Syamsir).

    JENEPONTO, SULSEL - Menjelang Pemilihan umum (Pemilu) 2024, warga memadati kantor Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan.

    Dari pantauan Indonesiasatu.co.id, Jumat, (04/8/2023) sejak pukul 08.30 pagi hingga 15.30 WITA, warga berantrian mengajukan berkasnya.

    Salah seorang pemohon, Yunuar Putra Pratama mengatakan bahwa ke kantor Dukcapil Jeneponto untuk mengurus KTP-el, hanya saja dirinya belum pernah perekaman. Begitu pun pemohon lainnya yang belum mengantongi identitas kependudukan.

    "Ia kita mau urus KTP kak, cuma kita belum perekaman, " singkat dia. 

    Sementara itu, Sekertaris Disdukcapil Jeneponto, Muh Ridwan Ramli mengaku bahwa dimana dua pekan terakhir ini warga membludak di kantor Capil.

    Ia menuturkan, membludaknya warga tersebut kemungkinannya karena menjelang pesta demokrasi secara serentak pada Februari 2024 mendatang.

    "Hari ini kurang lebih 100 orang pemohon KTP-el yang sudah perekaman, " katanya.

    Disebutkan, itu dominasi pemilih pemula tingkatan SMA, dimana pada Februari mendatang mereka sudah cukup umur 17 tahun sehingga sudah memiliki hak pilih.

    Menurutnya, kesadaran masyarakat mulai tertanam bahwa betapa pentingnya identitas kependudukan sehingga berbondong-bondong datang ke Capil mengurus KTP-el.

    "Tentu kami juga menggangap ini sebuah kepercayaan yang ada di masyarakat terhadap Pelayanan Capil, " beber Ridwan sapaannya.

    Disdukcapil Jeneponto tetap berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. 
    "Pimpinan juga sudah sampaikan ke teman-teman bahwa kali ini kita lebih kerja ekstra karena memasuki musim politik, " tambahhya.

    Selain itu, lanjut Ridwan, pihaknya juga bergerak memberikan pelayanan kepada masyarakat yang emergency, seperti warga lumpuh dan lansia yang pergerakannya terbatas datang di kantor Capil. 

    "Jadi kita di Capil memang sudah bagi tim untuk mendatangi warga yang sifatnya emergency, " pungkasnya (syr).

    jeneponto sulsel
    Muh. Andhi Syam

    Muh. Andhi Syam

    Artikel Sebelumnya

    Ratusan Warga Antusias Ikut Pemeriksaan...

    Artikel Berikutnya

    Hari Terakhir Baksos TNI AU ke-76, Ratusan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Membangun Positivisme Bangsa Indonesia di Tengah Ketidakpastian Ekonomi dan Geopolitik Dunia
    TNI-Polri Gelar Tactical Video Game Untuk Sinergikan Pengamanan VVIP Pelantikan Presiden 2024
    Diduga Langgar AD/ART, Munas XI Partai Golkar Digugat ke PN Jakarta Barat dan PTUN
    Mobil Otonom: Teknologi Revolusioner di Dunia Transportasi
    Mobil Hybrid vs. Mobil Listrik: Menimbang Pilihan Terbaik dalam Era Kendaraan Ramah Lingkungan
    Tak Terbendung, Pendukung Nomor 2 Tumpah Ruah di Kecamatan Kelara saat Gelar Kampanye Dialogis
    Kampanye Dialogis, Nomor 2 Disambut Antusias Ribuan Warga Desa Bulusuka, Paslon Bupati Paris - Islam Sampaikan Ini
    Tak Ingin Bikin Susah Orang Tua, Wanita Berparas Cantik Asal Jeneponto Ini Pilih Jadi Sales Marketing
    Gelar Rakor Percepatan Penurunan Stunting, Pemkab Jeneponto Lakukan Langkah-langkah Ini
    Kepala Desa Tuju Sebut Program TMMD Kodim 1425 Jeneponto Memberi Manfaat Besar Bagi Masyarakat di Wilayahnya
    Pastikan Progres Berjalan, Pj Bupati Jeneponto Tinjau Pengerjaan Saluran Induk Irigasi Kelara Karalloe
    DPD Laskar 99 Bawakaraeng Jeneponto Serahkan Bantuan Kemanusiaan kepada Korban Kebakaran di Desa Bontojai
    Tak Terbendung, Pendukung Nomor 2 Tumpah Ruah di Kecamatan Kelara saat Gelar Kampanye Dialogis
    Per-September, Lembaga Survei PT. IPI Merilis Elektabilitas ke 4 Paslon Pilkada Jeneponto, Paris - Islam Masih Teratas
    4 Paslon Bupati Jeneponto pada Pilkada Serentak Tahun 2024 Resmi dapat Nomor Urut, Ketua KPU Sampaikan Ini
    Panwaslu Kec. Bangkala Gelar Sosialisasi Pemuktahiran Data Pemilih, Syahrir: Pastikan Diri Anda Terdaftar di DPT
    Ciptakan Kamtibmas Jelang Pilkada 2024, Polres Jeneponto Undang Insan Pers Bangun Sinergitas
    LBH Suara Panrita Keadilan Dukung LSM Gempa Indonesia Bongkar Penimbunan BBM Bersubsidi di SPBU Tarowang Jeneponto
    KPU Jeneponto Serahkan Santunan Sebesar Rp.64 Juta untuk 10 Orang Penyelenggara Pemilu Lalu
    Usai Pencabutan Nomor Urut, Ini Janji Ke 4 Paslon Bupati dan Wakil Bupati Jeneponto saat Deklarasi Kampanye Damai

    Ikuti Kami